• Notifikasi Pasar & Harga
      Lihat lebih banyak
    • Pengalihan Bahasa & Nilai Tukar
    • Pengaturan Preferensi
      Warna Naik/Turun
      Waktu Mulai-Akhir Perubahan
    Web3 Pertukaran
    Blog Gate

    Gerbang Anda ke berita dan wawasan tentang kripto

    Gate.io Blog Apakah Stablecoin itu?

    Apakah Stablecoin itu?

    27 May 15:57


    Volatilitas besar di pasar crypto melahirkan stablecoin。 Stablecoin pada dasarnya adalah mata uang crypto。 Ini berlabuh di 1:1 dengan nilai stabil aset off-chain seperti USD, EUR, dsb。 Sebagai media pertukaran, stablecoin telah memecahkan masalah sirkulasi antara mata uang digital dan mata uang legal, dan merupakan salah satu kunci dari industri crypto。

    Kami akan menyebutkan 3 jenis umum stablecoin dan mekanismenya yang berbeda untuk menjaga stabilitas nilai:

    1. Model jaminan mata uang fiat。 Deposit 1:1 dengan mata uang fiat sebagai jaminan untuk meyakinan stabilitas aset digital

    2. Model aset digital jaminan berlebihan。 Gunakan mata uang crypto sebagai jaminan berlebihan lalu menerbitkan stablecoin

    3. Mekanisme algortima。 Tanpa jaminan, stablecoin ini ditambatkan oleh mekanisme algoritmik seperti pencetakan dan pembakaran


    (Sumber:TokenInsight)


    Model jaminan mata uang fiat



    Mengambil mata uang fiat sebagai jaminan adalah yang paling banyak digunakan di pasar saat ini, seperti USDT, USDC, BUSD, DAI, dsb。 Penerbit berjanji bahwa setiap kali stablecoin diterbitkan, satu dolar dana akan disimpan di rekening bank yang terjamin。 Secara teknis ini mudah。

    Namun, ada masalah keamanan dan kepercayaan pada kontrol centralized。 Karena sulit bagi pengguna untuk menilai apakah penerbit telah benar-benar menyimpan aset off-chain yang sesuai, seperti USDT。 Dibandingkan dengan USDT, USDC dan BUSD memiliki reputasi yang lebih baik karena didukung oleh institusi besar seperti Binance dan secara teratur menerbitkan laporan peraturan。

    (Sumber:Messari)


    Jaminan Berlebihan



    Contoh tipikal dari jaminan berlebihan dengan mata uang crypto yaitu stablecoin DAI yang diterbitkan oleh MakerDAO (decentralized autonomous organization pada Ethereum)。 Pengguna dapat melebihkan jaminan aset digital (ETH, BTC, dll。) melalui smart contract “Collateralized Debt Position” (CDP)。 Pengguna mengunci aset digital mereak di smart contract CDP, dan mereka akan mencetak jumlah DAI yang sesuai dengan utang yang dijaminkan berlebihan。 CDP akan mengunci aset gadai ini sampai pengguna melunasi utang DAI。

    Untuk mempertahankan batas 1:1 antara DAI dan USD, MakerDao telah menyiapkan mekanisme unik。

    Ketika nilai DAI jatuh dibawah dolar,smart contract meningkatkan tingkat jaminan berlebihan。 Dengan demikian,akan menjadi lebih mahal untuk mencetak DAI dengan CDP。 Yang artinya dengan jumlah aset jaminan yang sama,pengguna dapat lebih sedikit mencetak DAI。 Sedangkan,aset yang dikunci di CPD dapat didapatkan dengan jumlah yang lebih sedikit dengan DAI。Maka dari itu arbitrase dapat memperoleh keuntungan darinya。 Ini memberi insentif kepada pengguna untuk mengembalikan DAI ke smart contract CDP。 Dan DAI yang dikembalikan kemudian akan dibakar oleh CDP。 Dengan meningkatnya dana yang terlibat, harga DAI akan naik kembali menjadi $1。

    Dengan ini,harga DAI selalu stabil dan berlabuh dengan satu dolar。 Munculnya DAI telah memecahkan masalah kepercayaan stablecoin yang dikeluarkan oleh institusi terpusat, dan semakin banyak orang mulai mengeksplorasi solusi decentralized。

    (Sumber: Messari)


    Stablecoin Algoritmik



    Stablecoin dengan mata uang fiat sebagai jaminan secara bertahap menjadi popular dan dipakai secara luas。 Namun, dengan visi koin asli dari industri blockchain, stablecoin algoritmik muncul。 Mekanisme “algoritmik” di stablecoin algoritmik biasanya menggemakan mekanisme “arbitrase”。 Tanpa dana cadangan dan jaminan, stablecoin algoritmik menggunakan mekanisme pencetakan dan pembakaran untuk mencapai batas antara stablecoin dan USD。

    Stablecoin TerraUSD (UST), yang baru-baru ini membuat gelombang karena de-peg, adalah tipikal stablecoin algoritmik。 TerraUSD merupakan sebuah “inovasi” yang dicipatakan oleh team Terra untuk meningkatkan skenario aplikasi token asli ekologi Luna。 Ini adalah algoritma stablecoin decentralized pada blockchain Terra。 Stabilitas UST terikat dengan mekanisme pembakaran yang terkait dengan Luna dimana aset digital tanpa nilai stabil。 Untuk tiap UST yang dicetak, LUNA senilai 1USD akan dimusnahkan。

    Ketika harga UST lebih dari 1 dolar,UST kekurangan pasokan。 Pada saat ini,smart contract Terra memungkinkan pengguna mencetak 1 UST dengan token Luna yang serupa dengan 1 USD, dan nilai sebenarnya ialah 1 UST yang diperoleh pengguna lebih tinggi daripada 1 USD。 Jadi pengguna dapat memperoleh keuntungan dari situ。 Luna digunakan untuk mencetak koin UST kemudian akan dibakar。 Ketik permintaan UST meningkat, pasokan dan permintaan secara bertahap cenderung seimbang。 Dan akhirnya harga UST kembali menjadi satu dolar。

    Demikian pula, ketika harga UST dibawah $1, terjadi kelebihan pasokan UST。 Pada saat ini, lebih bermanfaat bagi pengguna untuk menggunakan stablecoin UST untuk membeli Luna kembali。 Pengguna dapat menebus token Luna yang setara $1 dengan 1 UST。 Dengan ini, pengurangan pasokan Luna menciptakan kelangkaan, permintaan UST menurun, dan harga akan secara bertahap naik sampai dipatok ke dolar AS。 Dengan mekanisme arbitrase ini,UST selalu menjaga harga stabil $1。

    Inti dari stablecoin algoritmik mungkin bukan “algoritma”, melainkan bagaimana menciptakan permintaan。 Dibandingkan dengan stablecoin seperti USDT, USDC, DAI dan stablecoin lainnya yang didukung oleh aset dan institusi, stablecoin algoritmik memerlukan skenario aplikasi yang nyata dan manfaat kompensasi resiko yang berorientasi pengguna。

    (Sumber: Messari)


    Dapat dilihat bahwa sirkulasi berbagai stablecoin menunjukkan tren yang meningkat dari tahun ke tahun, begitu juga dengan permintaan stablecoin di industri Crypto。 Kemakmuran stablecoin telah merusak batasan antara aset digital dan mata uang fiat。 Ini mempromosikan pengembangan berbagai produk DeFi,dan memiliki efek nilai tambah yang baik pada mata uang crypto。 Ini adalah trek yang layak menjadi perhatian jangka panjang kita。


    Tentang GateChain

    GateChain adalah blockchain publik generasi berikutnya, dengan fokus pada keamanan aset on-chain dan decentralized trading。 Akun Vault yang dirancang secara unik siap untuk menangani transaksi abnormal。 GateChain menghadirkan mekanisme clearing yang luar biasa, mengatasi tantangan pencurian aset dan kehilangan kunci pribadi。 Decentralized trading dan transfer cross-chain juga didukung,bersama dengan fitur inti lainnya。
    Official website: https://gatechain.io/
    Twitter: https://twitter.com/gatechain_io
    Medium: https://gatechain.medium.com/
    Discord: https://discord.com/invite/TADecrzfcP
    GitHub: https://github.com/gatechain


    Penerjemah: Tasya A.
    Buka Kotak Keberuntungan Anda dan Dapatkan Hadiah $6666
    Daftar Sekarang
    Klaim 20 Poin sekarang
    Eksklusif Pengguna Baru: selesaikan 2 langkah untuk segera mengklaim Poin!

    🔑 Daftarkan akun di Gate.io

    👨‍💼 Selesaikan KYC dalam waktu 24 jam

    🎁 Klaim Poin Hadiah

    Klaim sekarang
    bahasa dan wilayah
    Nilai Tukar

    Pilih bahasa dan wilayah

    Buka Gate.TR?
    Gate.TR sedang online sekarang.
    Anda dapat mengklik dan buka Gate.TR atau tetap di Gate.io.